Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
an.
Maklum, Song FC yang menjadi lawan uji coba skuat berjulukan Maung Bandung terdapat veteran Persib. Para pemain itu antara lain: Aji Nurpijal, Erik Setiawan, Yayan Sundana, Andi Supendi, Eka Santika, dan Imral ’Korea’ Usman.
Imral mengakui senang bisa main lagi di Siliwangi dan di hadapan bobotoh yang lumayan banyak pada laga uji coba ini. Menurutnya, suasana ini mengingatkannya saat masih membela Persib medio 2002-2005.
Penyerang yang pernah membela PSIS Semarang ini masih rutin latihan bersama rekan-rekannya pesepak bola asal Bandung. Teman-teman Imral itu ada yang seangkatannya dan masih aktif maupun yang sudah gantung sepatu.
”Kami juga sering ikut turnamen-turnamen sambil menunggu kompetisi jalan kembali,” kata Korea, yang terakhir membela klub Divisi Utama, Persikad Depok.
Hal senada juga dikatakan Andi Supendi. Pemain depan yang pernah memperkuat Persib dan Persija ini masih rajin mengasah kemampuannya sebagai mesin gol.
”Saya berharap kompetisi semua tingkatan berputar lagi. Supaya pemain seperti saya ini, bisa dapat penghasilan lagi,” tandasnya.
[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4782934240001&preload=none[/video]