Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Laga Penentuan, Arema Dihantam Badai Cedera

By Suci Rahayu - Rabu, 2 Maret 2016 | 19:47 WIB
Hasyim Kipuw (depan) mengalami cedera dan belum dipastikan bisa membela Arema saat bertemu Persela, Jumat (4/3/2016). (SUCI RAHAYU/BOLA/JUARA.NET)

was jelang laga terakhir Gup A Piala Gubernur Kaltim 2016, Jumat (4/3/2016). Penyebabnya, Arema Cronus sedang dihantam badai cedera.

Arema Cronus akan menghadapi Persela Lamongan di Stadion Segiri, Samarinda, pada laga pamungkas pool mereka itu. Pertandingan itu merupakan laga penentuan lolos tidaknya skuat berjulukan Singo Edan ke fase selanjutnya.

Dua nama pemain yang cedera memiliki peran vital bagi Arema, mereka adalah Goran Gancev dan Hasyim Kipuw. Goran terancam absen lantaran mengalami pembengkakan di lutut bagian atas sebelah kanan.

Begitu juga dengan Hasyim Kipuw, yang masih menjalani perawatan karena memar pada bagian tulang kering kaki sebelah kanan. Cedera tersebut dialami keduanya saat babak pertama laga Arema kontra Pusamania Borneo FC (PBFC).

Akibatnya, pada babak kedua laga itu, mereka sama-sama  ditarik keluar dan digantikan oleh Juan Revi serta Beni Wahyudi. Fisioterapis Arema, David Setiawan mengungkapkan, sebenarnya cedera mereka ringan, hanya saja menunggu perkembangan lebih lanjut sampai Kamis (3/2/2016).

”Kami menunggu perkembangannya seperti apa. Jika besok sudah tidak ada pembengkakan, masih ada kemungkinan mereka bisa main,” ujar David pada Rabu (2/3/2016).

Dalam laga melawan PBFC, Arema tidak bisa menjaga tren kemenangan mereka. Klub kebanggaan kelompok suporter Aremania ini kalah 0-1 dari tuan rumah. Otomatis, laga terakhir melawan Persela akan menjadi partai hidup mati bagi Hendro Siswanto.

Mereka sementara berada di posisi tiga Grup A di bawah Persela dan PBFC dengan nilai tiga. Persela berhasil menang telak atas Gresik United dengan skor 4-1 pada partai kedua.  

[video]https://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4782092696001&preload=none[/video]