Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adu Tajam Dua Striker 'Kaki Kaca' di Wembley

By Anju Christian Silaban - Minggu, 28 Februari 2016 | 10:22 WIB
Daniel Sturridge melepaskan tembakan saat Liverpool melawan Manchester City pada partai Premier League di Stadion etihad, 25 Agustus 2013. (CARL COURT/AFP)

Baca Juga:

Atas dasar itu, Steve McManaman melihat Aguero dan Sturridge bisa menentukan partai final nanti. Bahkan, mengacu statistik, dia tidak ragu menyebut keduanya sebagai striker terbaik di Inggris.

"Anda bisa melihat Harry Kane dan Jamie Vardy sebagai pemain paling konsisten musim ini. Namun, saya ingin mengatakan bahwa Aguero dan Sturridge lebih baik," kata McManaman.

"Kedua tim mengalami kesulitan di pertahanan pada musim ini. Sebuah kesempatan untuk Aguero dan Sturridge," tutur pria yang bekerja sebagai komentator BT Sport ini.


Striker Manchester City, Sergio Aguero, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Leicester City pada laga Premier League di Stadion Etihad pada 6 Februari 2016.(ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES)

Efek

Pendapat McManaman didukung oleh eks kapten The Reds, Jamie Carragher. Bahkan, menurut dia, tidak satu pun striker rekrutan Liverpool pada musim panas 2015, mampu menyamai kualitas Sturridge.

Tahun lalu, The Reds kedatangan Danny Ings dan Christian Benteke. Ings lebih banyak berkutat di ruang perawatan, sedangkan Benteke menghabiskan waktu di bangku cadangan karena catatan golnya mengecewakan.

"Liverpool menghabiskan hampir 100 juta poundsterling sejak Luis Suarez pergi ke Barcelona. Tidak ada dari mereka yang mampu menyamai Sturridge dalam kondisi terbaik," ucap Carragher.

"Faktanya, satu-satunya striker yang menyamai keunggulan dia adalah Sergio Aguero," tutur komentator Sky Sports ini.