Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

El Shaarawy Cetak Dua Gol, AS Roma ke Posisi Tiga Besar

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 28 Februari 2016 | 01:55 WIB
Penyerang AS Roma, Stephan El Shaarawy (kedua dari kanan), merayakan gol ke gawang Empoli, pada laga lanjutan Serie A di Stadion Carlo Castellani, Sabtu (27/2/2016) atau Minggu dini hari WIB. (Dok. AS Roma )

AS Roma meraih kemenangan 3-1 atas Empoli pada laga lanjutan Serie A di Stadion Carlo Castellani, Sabtu (27/2/2016) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. Gol AS Roma dicetak oleh Stephan El Shaarawy (dua gol) dan Miralem Pjanic.

Kemenangan ini pun mengangkat AS Roma ke posisi tiga klasemen sementara dengan 53 poin. Mereka menggeser Fiorentina yang akan melakoni laga berat melawan Napoli, pada Senin (29/2/2016) atau Selasa dini hari WIB.

Berdasarkan catatan Lega Serie A, AS Roma mencatatkan penguasaan bola 51 persen berbanding 49 persen milik Empoli.

Adapun dari jumlah tendangan, AS Roma melepaskan lima tembakan ke arah gawang dari 11 usaha, sedangkan Empoli tiga dari tujuh percobaan.

AS Roma tak butuh waktu lama untuk membuka keunggulan. Saat laga baru berjalan lima menit, Stephan El Shaarawy sukses membawa Serigala Ibu Kota unggul.

Pemain pinjaman dari AC Milan itu mencetak gol ketiganya bersama AS Roma melalui tendangan spekulasi indah dari jarak 27 meter. AS Roma pun unggul 1-0.

Selepas gol tersebut, Empoli meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya, pada menit ke-22, Empoli mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1, lewat gol bunuh diri bek AS Roma, Ervin Zukanovic.

Akan tetapi, lima menit berselang, publik tuan rumah kembali dibungkam. Gelandang AS Roma asal Bosnia, Pjanic, melepaskan tendangan keras ke pojok kiri gawang Lukasz Skorupski.

Berawal dari tendangan bebas Pjanic yang membentur pagar betis, bola pun memantul dan langsung disambar kembali oleh Pjanic. Skor 2-1 pun menutup laga babak pertama.

Memasuki babak kedua, Empoli tampil cukup meyakinkan. Mereka tampil menekan dan beberapa kali sanggup merepotkan barisan pertahanan AS Roma.