Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sengatan Patrich Wanggai pada Laga Perdana

By Ferril Dennys Sitorus - Sabtu, 27 Februari 2016 | 19:44 WIB
Patrich Wanggai mencetak 2 gol yang menentukan kemenangan Karketu Dilli FC atas AS Ponta Leste 2-1 pada pertandingan perdana Liga Futebol Amadora, di Stadion Municipal Dilli, Sabtu (27/2/2016). (Dok. Facebook Liga Futebol Amadora, )

Patrich Wanggai langsung menunjukkan kapabilitasnya sebagai penyerang papan atas di Liga Futebol Amadora. Penyerang asal Papua tersebut menyengat dengan  mencetak dua gol yang menentukan kemenangan Karketu Dili FC atas AS Ponta Leste 2-1 pada pertandingan perdana Liga Futebol Amadora, di Stadion Municipal Dili, Sabtu (27/2/2016).

Karketu memang tampil dengan kekuatan penuh. Selain Wanggai, tim berjuluk Matak Marilin tersebut memainkan Abdul Rahman dan Titus Bonai sejak awal. "Puji Tuhan saya cetak dua gol," kata Wanggai kepada JUARA, Sabtu (27/2/2016).

Pemain berusia 27 tahun tersebut menilai torehan dua golnya berkat permainan tim. "Semua karena Tuhan Yesus dan permainan tim. Gol ini saya dedikasikan buat tim dan keluarga saya," ujarnya.

Karketu berlaga tanpa didampingi pelatih anyar Arcan Iurie. Pelatih asal Moldova tersebut belum bisa bergabung karena mantan pelatih Persija Jakarta itu harus mengurus beberapa dokumen. Diperkirakan, Arcan akan mulai melatih tim pada awal Maret.


Karketu FC (Dok. Facebook Liga Futebol Amadora, )