Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Vs Atletico, Duel Tim Tertajam Versus Paling Tangguh

By Beri Bagja - Sabtu, 27 Februari 2016 | 16:00 WIB
Trio tajam milik Real Madrid (dari kiri ke kanan), Gareth Bale, Karim Benzema, dan Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dicetak Benzema ke gawang Elche, 22 Februari 2015. (JOSE JORDAN/AFP)

Derbi ibu kota Spanyol yang mempertemukan Real Madrid kontra Atletico Madrid di Santiago Bernabeu, Sabtu (27/2/2016), akan menjadi pertunjukan sempurna. Partai tersebut menjadi ajang bentrokan tim tertajam melawan skuat dengan pertahanan paling tangguh di La Liga musim ini.

Real Madrid mewakili aspek produktivitas terbaik di liga. Sampai pekan ke-25, Cristiano Ronaldo cs telah menyarangkan 71 gol alias rata-rata mencetak hampir 3 gol per pekan!

Jumlah gol Madrid dua kali lipat lebih banyak dari milik Atletico (35 gol). Keran gol El Real yang mengalir lancar didukung oleh kemunculan para penembak jitu di lini depan.

Secara rata-rata, Madrid melepaskan 19,3 tembakan per partai alias yang terbanyak di liga. Mereka juga mengirim Ronaldo (6,2 tembakan per partai), Karim Benzema (3,7), dan Gareth Bale (3,3) dalam daftar enam besar penembak terbanyak.


Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, melepas tembakan ke arah gawang AS Roma dalam duel Liga Champions di Olimpico, 17 Februari 2016.(FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

Bekal ketajaman seperti monster toh bukan jaminan El Real untuk menaklukkan Atletico. Pasukan Diego Simeone ialah antitesis dari Los Blancos karena memiliki obat penawar berupa ketangguhan pertahanan serupa karang.

Pada aspek berlawanan, Atleti merupakan pemilik angka kebobolan terminim dengan hanya 11 gol atau hampir setengah dari jumlah kemasukan Real Madrid (24).

Kontradiksi Atletico dengan sang rival sekota semakin nyata dengan statistik hanya menerima 9,6 tembakan dari lawan, terminim di liga.

Pasukan Zidane di kubu Real Madrid juga mesti siap-siap kehilangan bola dalam penguasaan mereka mengingat kemampuan defensif yang luar biasa dari pemain Atletico. Tim racikan Simeone mencatat rataan tekel terbanyak dengan angka 24,7 buah per gim.


Bek Atletico Madrid, Diego Godin (atas), menanduk bola pada laga Atletico vs Espanyol di Vicente Calderon, 28 November 2015.(DENIS DOYLE/GETTY IMAGES)

Yang menarik, berbagai aspek yang berlawanan itu justru tidak tampak pada duel pertama mereka musim ini. Dalam laga di kandang Atletico, Vicente Calderon, kedua tim bermain imbang 1-1 (4/10/2015).

Ketika itu, Atletico yang identik dengan karakter permainan bertahan justru lebih agresif dibandingkan Madrid. Mereka melepas 18 tembakan alias dua kali lipat dari catatan El Real!

Menarik menanti apakah situasi berkebalikan itu terulang pada laga El Real kontra Atletico kali ini di Bernabeu? Ataukah kedua tim kembali ke khitah masing-masing sebagai tim ofensif kontra defensif?