Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Manchester United, Louis van Gaal, membuka diri untuk dikritik fans menyusul hasil buruk di Denmark pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa 2015-2016, Kamis (18/2/2016).
Man United takluk 1-2 saat bertandang ke markas Midtjylland di MCH Arena. Setan Merah sempat unggul lewat sepakan Memphis Depay pada menit ke-37. Tetapi, tim tuan rumah mampu mencetak dua gol balasan via Pione Sisto (44') dan Paul Onuachu (77').
Sebenarnya, Man United tampil dominan dengan menguasai ball possession sebesar 63 persen berbanding 37 persen. Mereka pun menciptakan peluang lebih banyak (13 berbanding 9), tetapi cuma bisa membuat satu gol.
Menurut Van Gaal, dirinya dan United memang layak menerima kritik dari suporter.
Baca juga:
"Para fans bisa mengkritik. Bila melihat penampilan kami pada babak kedua, mereka benar kalau melontarkan kritik," tutur Van Gaal dilansir Manchester Evening News.
"Sama seperti kami, mereka merasa kecewa. Saya senang dengan fans yang mendukung tim, tetapi kami ingin menang dan kami harus melakukan itu pada leg kedua di Old Trafford agar lolos ke babak selanjutnya," ucap Van Gaal.
Hasil minor di rumah Midtjylland menjadi kekalahan ke-10 United di berbagai ajang pada musim ini. Alhasil, kini posisi Van Gaal pun disebut-sebut kian berada di ujung tanduk.
[video]https://video.kompas.com/e/4756306383001_ackom_pballball[/video]