Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi ke F1, Manor Sebut Rio Pebalap ’Lapar’

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 18 Februari 2016 | 16:33 WIB
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, melambai kepada wartawan pada jumpa pers di Kemenpora Jakarta, Rabu (27/1/2016). (THOMAS RIZAL/BOLA)

Pebalap GP2 asal Indonesia, Rio Haryanto, dipastikan naik kasta. Dia akan menjadi salah satu pebalap Manor pada Formula 1 (F1) musim 2016. Tim balap asal Inggris ini pun antusias dengan kesepakatan tersebut.

Akun twitter resmi Manor, @ManorRacing, telah merilis kepastian Rio sebagai pebalap kedua mereka musim ini. Melalui kicauan mereka, tim balap yang didirikan John Booth tampak bergairah dengan terpenuhinya kuota pebalap mereka.


Rio Haryanto mencium bendera Merah Putih yang dipegang Menpora Imam Nahrawi di Gedung Pusat Pertamina, Jakarta, Kamis (18/2/2016).(ADINDA DWI/JUARA)

”Kabar baik! Kami telah menandatangani kontrak dengan Rio Haryanto sebagai pebalap kedua. Kami tahu, dia pebalap yang muda dan ’lapar’. Line up kami untuk 2016 sudah komplet,” bunyi tweet dari Manor.

Rio akan bermitra dengan juara DTM asal Jerman, Pascal Wehrlein pada musim balapan 2016. Duet ini akan menggantikan Will Stevens dan Alexander Rossi, pebalap Manor musim lalu kala mereka memakai nama tim Manor Marussia F1 Team.

DAFTAR LINE UP PEBALAP FORMULA 1 2016

Mercedes: Lewis Hamilton, Nico Rosberg

Ferrari: Sebastian Vettel, Kimi Raikkonen

Williams-Mercedes: Valtteri Bottas, Felipe Massa

Red Bull-TAG (Renault): Daniil Kvyat, Daniel Ricciardo