Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Irman Gusman Cup Diikuti 4.600 Pesepak Bola Muda

By Rabu, 17 Februari 2016 | 20:59 WIB
Logo Irman Gusman Cup, sebuah turnamen antar kecamatan se-Sumatera Barat. (Dok. SPARTAN ENTERPRISE )

Sumbar.

Dengan tagline Bakti untuk Nagari, turnamen ini berlangsung selama tiga bulan dan melibatkan 4.600 pemain plus 1.200 ofisial. Turnamen dimulai pada 13 Maret dan partai finalnya berlangsung 22 Mei 2016.

Semua pemain yang terdaftar di turnamen ini statusnya adalah amatir. Khusus aturan pemain, ada regulasi ketat dan menarik. Delapan pemain wajib berusia 17 sampai 19 tahun dan 17 pemain lainnya maksimal berumur 23 tahun.

”Misi kami luhur. Tidak hanya sekadar menggelar turnamen, kami akan memilih 30 pemain dari kelompok usia paling tinggi 19 tahun. Mereka sebagai cikal bakal The Sumbar Dream Team untuk proyeksi PON 2020 di Papua,” kata Tria Suprajeni, ketua umum panitia pelaksana (panpel) dari Spartan Enterprise kepada JUARA.

Menurut Ola, sapaan Tria, para pemain akan dipilih pemandu bakat yang dipimpin Suhatman Imam dan Indra Sjafri. Para pemain yang terpilih sesuai rencana awal akan berlatih di Brasil atau Spanyol.

”Mereka akan dibina secara simultan dengan konsep promosi degradasi,” tutur Ola.

Sebanyak 184 tim dari kecamatan akan memainkan kualifikasi di wilayah Kota dan Kabupaten masing-masing. Para juara akan memainkan putaran final di Kota Padang. Spartan Enterprise menyediakan hadiah uang, medali, dan sekitar 18 trofi.

Penghargaan individu diberikan pada turnamen ini antara lain: pemain terbaik, pemain muda terbaik, pencetak gol terbanyak, kiper terbaik, defender terbaik, gelandang terbaik, serta penyerang terbaik. Lalu ada juga penghargaan untuk tim fair play, wasit terbaik, dan suporter terbaik.

Para kontestan untuk putaran final juga akan mendapat subsidi uang dan bantuan logistik, seperti jersey pertandingan. ”Kami ingin memberikan yang terbaik. Kami ingin semua bergembira, selain juga menghidupkan ekonomi kerakyatan,” tandanya.