Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
MALANG, JUARA.net – Status sebagai juara bertahan tampaknya tidak membuat Arema Cronus bernafsu untuk memburu hasil yang sama di Bali Island Cup 2016. Skuat Singo Edan tanpa targer di turnamen mini tersebut.
Pada Bali Island Cup edisi kedua ini, tim asuhan Milomir Seslija ini tidak memasang target khusus, termasuk harus juara. Arema hanya akan main semaksimal mungkin pada turnamen yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta mulai Kamis (18/2/2016).
Arema Cronus di ajang tersebut lebih pada mencoba pola permainan dan komposisi tim yang baru terbentuk. ”Di Bali, kami lebih melihat permainan tim saja,” ujar Milo, sapaan akrab Milomir Seslija.
Bagi Milo, terlalu riskan untuk mematok target juara, sedangkan Arema baru mempersiapkan tim dengan banyak pemain baru. Pelatih asal Bosnia ini tak ingin target juara hanya akan membebani pemainnya sehingga merusak pola bermain.
Oleh karena itu, Milo menganggap Bali Island Cup sebagai ajang pemanasan. Ia membentuk tim dengan tujuan jangka panjang dan target utama di kompetisi. ”Tim ini disiapkan untuk kompetisi, target kami bukan di Bali,” lanjutnya.
Sebagai bekal ke Bali, Arema Cronus berhasil mengalahkan Madura United dengan skor tipis, 2-1, pada laga uji coba, Minggu (14/2/2016). Tapi meski menang, secara permainan Arema Cronus masih belum memuaskan.
Cristian Gonzales dkk akan berangkat ke Bali pada Selasa (16/2/2016) pagi. Di sana, mereka sudah ditunggu oleh tiga tim lain, yakni: tuan rumah Bali United, PSS Sleman, dan Persib Bandung.