Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ivan Rakitic melakukan selebrasi gol aneh saat menghadapi Celta Vigo di Camp Nou pada Minggu (14/2/2016) atau Senin dini hari WIB yang berakhir dengan skor 6-1 untuk Barcelona.
Rakitic sukses mencetak gol kelima Barcelona pada menit ke-84. Gelandang berusia 27 tahun itu sukses mengelabuhi kiper Sergio Alvarez dengan sepakan parabola memanfaatkan umpan Luis Suarez.
Selebrasi Rakitic atas gol tersebut terbilang tidak biasa dilakukannya. Pemain asal Kroasia itu dengan cepat memutar seragam yang dikenakannya sehingga nama dan nomor punggung berada di bagian depan.
Seusai pertandingan, Rakitic menjelaskan arti dari selebrasi itu. Ia ingin menunjukan angka 4 yang ia kenakan di seragam Barcelona sebagai ucapan perima kasih kepada para pengikutnya di akun Instagram yang telah berjumlah lebih dari empat juta followers.
Seperti dikabarkan oleh SPORT.es, ide selebrasi ini juga datang dari salah satu pengikut Rakitic di Instagram.
"Gol ini saya persembahkan kepada lebih dari 4 juta orang yang telah menjadi bagian dari keluarga besar saya di #Instagram! Saya harap kalian menyukai selebrasi saya. Sebuah kebahagiaan bisa menikmati sebuah tim seperti ini # ForçaBarça.
A photo posted by Ivan Rakitic (@ivanrakitic) on