Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Moratti Akan Jual Seluruh Sahamnya, Thohir Cari Kolega Baru

By Selasa, 9 Februari 2016 | 19:19 WIB
Presiden Inter Milan, Erick Thohir, ikut ambil bagian dalam acara Leaders Sport Business Summit 2014 di London, Inggris, pada 9 Oktober 2014. (TOM DULAT/GETTY IMAGES)

Presiden Inter Milan, Erick Thohir, akan berada dua minggu di Italia. Menurut laporan Gazzetta dello Sport, seperti dilansir dari Football Italia, pengusaha asal Indonesia itu sedang mencari kolega yang bisa menggantikan mantan pemilik Nerazzurri, Massimo Moratti.

Moratti saat ini masih memiliki 29 persen saham tim raksasa Serie A tersebut. Tetapi kini, Moratti ditengarai akan menjual seluruh saham itu.

Media Italia tersebut menulis bahwa Thohir dan Moratti masih memiliki hubungan yang sangat baik. Tetapi Thohir sudah menaruh kepercayaan kepada Goldman Sachs untuk menemukan investor baru, yang akan menanamkan modal untuk klub biru-hitam itu.

Jika benar Thohir berada dua minggu di Italia, maka itu akan menjadi waktu terlama pria yang juga pemilik klub sepak bola MLS, DC United, di negara tersebut sejak mengambil alih klub yang bermarkas di San Siro pada 2013. Dia pun untuk pertama kalinya akan menghadiri laga tandang Inter ke Fiorentina pada akhir pekan ini.

Thohir membeli mayoritas saham Inter pada September 2013. Setelah melalui negosiasi yang cukup panjang, dikonfirmasi bahwa Thohir menguasai mayoritas saham yakni 70 persen, pada 15 Oktober 2013. Kemudian, melalui rapat umum klub, Thohir ditunjuk menjadi presiden baru Nerazzurri pada 15 November 2013, menggantikan Moratti, yang tetap menjadi bagian dari klub peraih 18 gelar Serie A itu, sebagai presiden kehormatan.