Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranieri: Ini Gila, Kami Lari Melebihi Banteng!

By Septian Tambunan - Minggu, 7 Februari 2016 | 00:28 WIB
Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, mendampingi pasukannya dalam pertandingan Premier League kontra Manchester City di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, 6 Februari 2016. (MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES)

Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, menilai timnya berlari melebihi banteng usai membungkam Manchester City 3-1 di Stadion Etihad pada Sabtu (2/6/2016).

"Ini gila. Para pemain bermain sangat bagus. Kami tidak pernah takut," kata Ranieri kepada BT Sport.

"Kami mencetak gol di awal dan tidak mudah untuk mempertahankan konsentrasi, tetapi kami terus berkonsentrasi karena kami menghormati Manchester City," ucapnya.

Eks arsitek Chelsea ini melanjutkan, "Kami telah bekerja keras. Sekarang, penting bagi para pemain untuk istirahat, karena kami menghabiskan banyak energi. Terkadang, kami berlari melebihi banteng."

"Kami bermain dalam setiap pertandingan seolah-olah itu adalah pertandingan terakhir. Sekarang kami sangat, sangat percaya diri dan kami mulai berpikir tentang laga penting lawan Arsenal. Kami siap untuk ke sana," tuturnya.

Baca juga:

Pria berusia 64 tahun ini mengungkapkan tidak ada yang dapat menebak siapa juara Liga Inggris musim ini.

"Kami bermain sangat, sangat kompak dan percaya semuanya mungkin. Kami bermain tanpa tekanan karena kami tidak harus memenangi liga. Kami harus menikmatinya," ujar peraih Premier League Manajer of the Month pada November 2015 itu.

"Saya ingin menunggu sampai akhir April karena saya tahu pertandingan terakhir sangat sulit. Ini adalah momen fantastis untuk Premier League, tidak ada yang tahu siapa yang bisa menang," ucapnya.

Kini, Leicester duduk nyaman di puncak klasemen dengan koleksi 53 poin. Mereka unggul 6 angka dari saingan terdekat, City.

Selanjutnya, mereka akan bertandang ke markas Arsenal di Stadion Emirates pada Minggu (14/2/2016). The Foxes terakhir kali menang di kandang The Gunners pada 1973. Menarik ditunggu kejutan ke depan dari Riyad Mahrez dkk.