Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klopp Peringatkan Guardiola soal Ketatnya Premier League

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 2 Februari 2016 | 16:12 WIB
Juergen Klopp (kiri) dan Josep Guardiola saat menghadiri konferensi pers jelang laga final DFB Pokal 2014 pada 16 Mei 2014. (JOHN MACDOUGALL/AFP)

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, memperingatkan pelatih Bayern Muenchen, Josep Guardiola, mengenai ketatnya persaingan di kompetisi Premier League.

Pada akhir musim nanti, Guardiola dipastikan meninggalkan kursi kepelatihan Bayern. Hasrat berkarier di Premier League menjadi salah satu alasan Guardiola pergi dari Jerman.

Kepastian klub Inggris mana yang bakal ditukangi Guardiola pun telah terjawab. Pria Spanyol berusia 45 tahun itu akan bergabung ke Manchester City dan terikat kontrak selama tiga tahun.

Kehadiran Guardiola diprediksi akan menambah bumbu-bumbu persaingan di Premier League. Klopp termasuk pelaku sepak bola yang sepakat dengan hal tersebut.

Bagi Klopp, Guardiola merupakan salah satu pelatih terbaik dunia lantaran pernah merengkuh sejumlah gelar bergengsi bersama FC Barcelona dan Bayern Muenchen.

Apa yang diutarakan Klopp memang tak berlebihan. Selama melatih dua klub besar yang disebutkan tadi, Guardiola sudah merengkuh 19 gelar juara, termasuk dua titel Liga Champions bersama Lionel Messi dkk.

Namun, ada satu hal yang menurut Klopp perlu menjadi perhatian serius bagi Guardiola. Klopp menilai, Premier League punya atmosfer dan gaya permainan yang berbeda dengan La Liga dan Bundesliga.

"Guardiola akan menikmati Premier League karena merupakan liga yang besar. Guardiola pun termasuk kompetitor yang nyata," kata Klopp seperti dikutip dari ESPN FC, Selasa (2/2/2016).

"Saya tak berpikir bahwa Inggris akan serupa dengan situasi di Spanyol bersama Barcelona, atau di Jerman bersama Bayern. Akan tetapi, City punya peluang yang bagus," ucap Klopp.

Dengan demikian, pertarungan Klopp dan Guardiola akan kembali berlanjut. Saat di Jerman, keduanya pernah bertemu delapan kali, dengan rincian masing-masing menang empat kali.

[video]https://video.kompas.com/e/4731554624001_ackom_pballball[/video]