Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa Higuain dan Insigne, Napoli Ada di Peringkat 16!

By Beri Bagja - Senin, 1 Februari 2016 | 07:42 WIB
Gonzalo Higuain dan Lorenzo Insigne gembira merayakan gol Napoli ke gawang Lazio dalam laga Serie A, 20 September 2015. (MAURIZIO LAGANA/GETTY IMAGES)

Peran Gonzalo Higuain dan Lorenzo Insigne sangat vital dalam mendongkrak prestasi Napoli musim ini. Tanpa gol-gol dari kedua pemain itu, Napoli hanya akan berada di peringkat ke-16 pada klasemen Serie A!

Higuain dan Insigne berperan krusial melesatkan Napoli ke puncak klasemen sekaligus menyandang status tim tersubur musim ini. Gli Azzurri (Si Biru) telah mengumpulkan 50 gol.

Sebanyak 32 gol atau 64 persen di antaranya berasal dari rekening gabungan Higuain dan Insigne. Perinciannya, Higuain mengemas 22 gol, sedangkan Insigne 10 buah.

Napoli jelas sangat diuntungkan oleh keberadaan dua sosok produktif tersebut. Jika dikalkulasikan secara kasar, sumbangan 32 gol dari duet Higuain-Insigne telah menelurkan 26 angka bagi Napoli. Sampai pekan ke-22, pasukan Maurizio Sarri meraih 50 poin.

Mari berandai-andai. Jika kontribusi gol-gol dari Higuain dan Insigne tadi tidak dihitung, Azzurri hanya akan mengumpulkan 24 poin saat ini.

Jumlah angka sebanyak itu bakal menempatkan Napoli di peringkat ke-16 yang kini diduduki Genoa. Artinya, mereka hanya akan berada dua titik di atas zona degradasi!


Gonzalo Higuain dan Lorenzo Insigne berpelukan saat merayakan gol kedua Napoli ke gawang Empoli pada laga Serie A di San Paolo, 31 Januari 2016.(MAURIZIO LAGANA/GETTY IMAGES)

Contoh nyata kedahsyatan efek Higuain-Insigne terhadap raihan poin tim muncul dalam laga kontra Juventus dan Fiorentina pada putaran pertama.

Napoli menekuk kedua rival berat tersebut dengan skor 2-1. Ya, dua gol Napoli kala itu dicetak oleh Higuain dan Insigne.

Kalau tanpa menghitung torehan dari kombinasi jangkung-pendek itu, Si Biru akan kalah 0-1 alias kehilangan enam poin dari raihan yang sebenarnya.