Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aubameyang Setara Legenda Bayern

By Anju Christian Silaban - Minggu, 31 Januari 2016 | 04:55 WIB
Striker Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang, merayakan golnya ke gawang Ingolstadt pada lanjutan Bundesliga di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (30/1/2016). (PATRIK STOLLARZ/AFP)

Pierre-Emerick Aubameyang mencetak dua gol saat Borussia Dortmund mengalahkan Ingolstadt pada lanjutan Bundesliga di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (30/1/2016). 

Aubameyang sekaligus mengokohkan diri sebagai pemuncak daftar pencetak gol terbanyak Bundesliga dengan koleksi 20 gol. Ini menjadi catatan tertinggi apabila kompetisi dibatasi hanya hingga pekan ke-19.

Pemain terakhir yang mencetak jumlah serupa adalah Gerd Mueller bersama Bayern Muenchen pada Bundesliga 1976-1977.


Kemenangan pada pekan ke-19 sekaligus memangkas jarak antara Dortmund dan pemuncak klasemen, Bayern Muenchen, menjadi lima poin. Namun, Bayern masih bertanding melawan Hoffenheim di Stadion Allianz Arena, Minggu (31/1/2016).

Berikut ini adalah hasil Bundesliga, Sabtu (30/1/2016):

Mainz 05 1-0 Borussia Muenchengladbach (Christian Clemens 21')

Augsburg 0-0 Eintracht Frankfurt

Bayer Leverkusen 3-0 Hannover 96 (Stefan Kiessling 44' , Javier Hernandez 63'-p, 87')

Borussia Dortmund 2-0 Ingolstadt (Pierre-Emerick Aubameyang 79', 86')

Darmstadt 0-2 Schalke 04 (Max Meyer 43', Leroy Sane 53')

Werder Bremen 3-3 Hertha Berlin (Vladimir Darida 29', Mavrin Plattenhardt 42', Fin Bartels 67', Salomon Kalou 71', Claudio Pizarro 75'-p, 77')

VfB Stuttgart 2-1 Hamburg SV (Aaron Hunt 66'bd, Artjome Tudnevs 75', Artem Kravets 88')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P