Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jawaban Allegri soal Kemungkinan Hengkang dan Pemecatan

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 30 Januari 2016 | 23:29 WIB
Ekspresi Massimiliano Allegri saat pertandingan Juventus melawan Atalanta di Juventus Stadium pada 25 Oktober 2015. (VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES)

 Massimiliano Allegri mengatakan bahwa Juventus bisa saja memecat dirinya dalam waktu dekat. Pernyataan ini dilontarkan Allegri ketika ditanyakan soal kemungkinan menangani klub lain pada musim 2015-2016.

Dalam satu bulan terakhir, media-media Inggris memang mengaitkan nama Allegri dengan Manchester United dan Chelsea.

United dilaporkan mencari manajer baru karena capaian minor Louis van Gaal Adapun kursi manajer Chelsea bakal lowong pada akhir musim ini lantaran Guus Hiddink cuma berstatus sebagai interim.

Terkait masa depannya, Allegri mengatakan, "Saya memiliki kontrak, tetapi Juventus bisa saja memecat saya besok."

Bukan berarti Allegri bersikap pasrah terhadap jabatannya di Juventus. Dia mengaku tetap berusaha menyumbang gelar untuk I Bianconeri.

"Saya harus fokus terhadap tugas saat ini dan mengabaikan rumor di media. Sebab, kami tengah berada di jalur Scudetto, semifinal Coppa Italia, dan sebuah hal menyenangkan apabila kembali ke final Liga Champions," tutur Allegri.

Kontrak Allegri bersama Juventus bakal kedaluwarsa pada 30 Juni 2017. Hingga kini, kedua belah pihak belum melakukan negosiasi pembaruan.

[video]https://video.kompas.com/e/4720294303001_ackom_pballball[/video]