Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Imbang, Podolski cs Tetap Dipuji

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 26 Maret 2014 | 09:00 WIB
Arsene Wenger (Gabriel Bouys/Getty Images)

2.

Wenger tidak bisa menutupi kekecewaannya terhadap hasil akhir pertandingan. Namun, ia tidak mengeluhkan permainan anak asuhnya. Wenger justru memuji semangat yang ditunjukkan Lukas Podolski cs.

"Hasil ini sulit dipercaya karena para pemain sudah memberikan segalanya malam ini, semangat mereka sangat besar. Anda mungkin bertanya kenapa kami yang menampilkan permainan bagus seperti itu harus bermain imbang 2-2," tutur Wenger dalam seusai pertandingan.

"Pada dasarnya, kami memberikan dua gol kepada mereka. Semangat kami sangat bagus dan kami telah bangkit dari kebobolan gol terakhir. Saya harus memberikan apresiasi kepada para pemain karena semangat yang ditunjukkan," ucap pelatih berpaspor Prancis tersebut.

Hasil imbang ini membuat The Gunners tertahan di posisi empat dengan nilai 63 dari 31 pertandingan. Mereka tertinggal dua poin dari Liverpool yang baru melakoni 30 pertandingan, tiga poin dari City (29 laga) dan enam poin dari Chelsea (31 laga).