Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekor-Rekor Terpenting Messi Sepanjang Karier

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 1 Oktober 2014 | 23:28 WIB
Lionel Messi (Getty Images)

Lionel Messi merupakan pesepak bola besar bergelimang prestasi. Bukan hanya sukses memberikan kejayaan bagi Barcelona, tapi juga sederet torehan rekor pribadi.

Selama berkarier di Barcelona sejak pertama kali menapakkan kaki di Camp Nou pada 2000, Messi sudah menyumbangkan banyak gelar untuk raksasa La Liga tersebut. Total ada 21 trofi di semua ajang yang sukses dimenangi Blaugrana selama diperkuat Messi.

Pencapaian yang paling fenomenal tentu memenangi tiga gelar di Liga Champion pada 2005/06, 2008/09, 2010/11. Selain itu, Messi juga telah memberikan enam gelar La Liga pada 2004–05, 2005–06, 2008–09, 2009–10, 2010–11, 2012–13.

Di level pribadi Messi juga sukses memenangi begitu banyak penghargaan dan memecahkan rekor. Berikut rekor-rekor penting Messi sepanjang perjalanan kariernya.

2005: Messi mencetak gol pertama melawan ke gawang Albacete saat berusia 17 tahun dan menjadi pemain termuda yang mencetak gol untuk Barcelona.

2007: Mencetak hattrick di partai El Classico.

2009: Memenangi gelar pertama FIFA Ballon d'Or

2010: Mencetak gol ke-100 di La Liga, mencetak hattrick saat Barcelona menang 8-0 atas Almeria.

Mei 2012: Menjadi pencetak gol terbanyak di La Liga untuk kedua kalinya dengan mencetak 50 gol, jumlah yang luar biasa.

Desember 2012: Melewati catatan rekor gol Cesar Rodriguez dengan 190 gol di La Liga untuk Barcelona.

Januari 2013: Memenangi penghargaan keempat Ballon d'Or dan mencetak gol ke-200 di La Liga.

Mei 2013: Memenangi gelar La Liga keenam.

Maret 2014: Mengklaim rekor sebagai pencetak gol terbanyak di El Clasico dengan torehan hattrick di Santiago Bernabeu. Pemain Barcelona pertama yang berhasil menyamai torehan gol Hugo Sanchez terbanyak kedua La Liga.

September 2014: Mencetak gol ke-400 selama perjalanan karier saat Barcelona menang 6-0 atas Granada. Termasuk torehan 248 gol di La Liga. Tambahan empat gol lagi akan membuat Messi sebagai pencetak gol terbanyak di La Liga melewati catatan Telmo Zarra sebanyak 251 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P