Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gaya Menembak Kobe Bryant Meniru Gerakan Cheetah

By Eko Widodo - Rabu, 1 Oktober 2014 | 06:11 WIB
Gerakan menembak Kobe Bryant meniru keseimbangan ekor Cheetah. (Getty Images)

Kobe Bryant adalah seorang kompetitor papan atas di dunia olah raga. Pebasket Los Angeles Lakers ini menemukan istilah yang pas untuk karakter kompetitornya dengan sebutan Black Mamba (Mamba Hitam). Mamba Hitam adalah sejenis ular berbisa yang mematikan.

Selain pergerakan dan tembakan mematikan, Kobe Bryant pun punya cara menembak jump shot khas. Kobe ternyata menirukan gerakan binatang, Cheetah, agar mendapatkan tembakan yang menjadi trademark itu.

Saat diwawancara oleh Washington Post dan Huffington Post, ia membuka kartu bagaimana bisa memiliki gerakan jump shot yang mematikan itu. Gerakan itu terinspirasi tontonan di Discovery Channel.

"Ketika Anda melihat tembakan fadeaway jumper saya, Anda pasti melihat kaki saya selalu diperpanjang. Apa gunanya? Aku punya masalah dengan cara menembak di masa lalu yang menyulitkan saya," kata Kobe.

Gaya menembak Kobe Bryant di masa lalu (Kredit: Getty Images)

"Suatu hari saya menonton saluran Discovery Channel dan melihat bagaimana seekor Cheetah berburu. Saat Cheetah berlari, ekornya selalu memberikan keseimbangan, bahkan ketika memotong sudut tajam sekalipun. Sejak itu saya menggunakan kaki yang diperpanjang itu sebagai layaknya ekor Cheetah yang memberikan keseimbangan," ucap Kobe.

Analisis gerakan ekor Cheetah yang ditiru Kobe Bryant (Sumber: www.wrherbert.com)