Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
pemain muda berbakat di lima kota.
Lima kota yang dimaksud adalah Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT, Sorong, Halmahera, Medan, serta Jakarta. Seleksi dimulai awal September dan nantinya pemusatan latihan diadakan di Jakarta sebelum berangkat ke Italia pada 2 Februari 2015. Sebanyak 22 pemain akan dipilih dalam seleksi tahap akhir.
Setelah melewati seleksi di keempat kota, pimpinan tim pemandu bakat, Eladio Rojas, menyatakan, ”Kami belum puas dengan kualitas fisik, baik postur tubuh, stamina dan teknik individu yang telah terjaring, sehingga kami harus lebih serius untuk terus mendapatkan pemain yang berkualitas dalam menghadapi lawan dari klub-klub Eropa."
Seleksi Jakarta yang akan dilangsungkan pada 8 hingga 10 Oktober 2014 di Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Seleksi tiap harinya akan dibuka bagi maksimal 360 peserta sejak pukul 08:00 WIB hingga sore hari. Seleksi final akan dilaksanakan pada16-17 Oktober di Jakarta.
Turnamen Piala Viareggio 2015 ini merupakan ajang showcase bagi pemain muda menunjukkan skill dan mental bertanding di hadapan pelatih, manajemen, dan fan. Sejumlah pemain ternama Italia seperti Cirro Immobile dan Bryan Cristante merupakan jebolan turnamen akbar level dunia yang mulai digelar sejak 1949 ini.