Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Spanyol Ini Bingung Pilih Dua Kiper Hebat

By Indra Citra Sena - Sabtu, 18 April 2015 | 01:00 WIB
Miguel Moya (kiri) dan Jan Oblak(kanan), bersaing memperebutkan posisi nomor satu. (Getty Images)

Atletico Madrid mengalami ‘masalah’ menjelang lawatan ke markas Deportivo La Coruna, Sabtu (18/4). Kembalinya Miguel Angel Moya yang sebelumnya menderita cedera hamstring membuat pelatih Diego Simeone kesulitan dalam menentukan pemain di pos penjaga gawang.

Moya sejatinya merupakan kiper utama Atletico yang selama ini mendapatkan kepercayaan penuh dari Simeone. Namun, ketika ia terpaksa menepi guna menjalani perawatan pascalaga kontra Bayer Leverkusen di leg II babak 16 besar Liga Champion, 17 Maret, perannya sukses digantikan secara apik oleh Jan Oblak.

Sejak itu, Oblak sanggup bermain cemerlang dan melakukan sejumlah penyelamatan krusial. Kiper berkebangsaan Slovenia itu bahkan sempat mencatat rekor 455 menit tanpa kebobolan sebelum akhirnya terhenti akibat gol bunuh diri Fernando Torres di pertandingan versus Malaga, Sabtu kemarin.

Satu nilai plus terbaru Oblak tampak dalam partai el derbi Madrileno di perempat final Liga Champion, Selasa (14/4). Dia mampu mementahkan delapan upaya dari pemain Real Madrid dan menjaga gawangnya tetap steril hingga bubaran.

Surat kabar ternama Spanyol yang berbasis di Madrid, As, merilis statistik perbandingan antara kedua kiper Atletico di 2014/15. Moya telah bermain sebanyak 36 kali dan kemasukan 25 gol di semua ajang (0,69 gol per laga).

Catatan tersebut lebih bagus dibandingkan Oblak yang memiliki rasio satu gol per laga (13 laga, 13 kemasukan). Hanya, eks kiper Benfica itu unggul dalam rataan penyelamatan. Sejauh ini, ia rata-rata membuat 3,23 penyelamatan per laga, sedangkan Moya Cuma 1,85.