Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Balotelli Si Penyayang Anjing

By Indra Citra Sena - Minggu, 28 September 2014 | 21:50 WIB
Mario Balotelli, dermawan kepada anjing. (Twitter)

Selama ini, Mario Balotelli tidak pernah jauh dari tajuk utama pemberitaan media massa. Perilakunya yang kerap menuai kontroversi, baik di dalam maupun di luar lapangan, menjadi santapan empuk bagi para pemburu berita.

Pada pertengahan September silam, Balotelli kembali mencuri perhatian khalayak. Namun, kali ini bukan karena tabiat buruk melainkan perbuatan mulia.

Penyerang anyar Liverpool itu disebut mendonasikan sejumlah uang kepada rumah penampungan anjing di Manchester, yang tertimpa musibah kebakaran pekan lalu.
 
Berdasarkan kabar yang dilansir Liverpool Echo, Balotelli dipercaya telah mentransfer dana sebesar enam digit (dalam mata uang pound) ke rekening amal yang sengaja dibuat untuk mengumpulkan sumbangan dari para penyayang anjing.
 
Salah seorang pengurus amal mengaku mendapat donasi besar dari orang tak dikenal. Dia lantas menduga dana yang masuk ke rekening amal berasal dari Balotelli lantaran pemain asal Italia itu pernah menjadi sukarelawan di rumah penampungan anjing saat masih berseragam Manchester City.
 
Di waktu itu, Balotelli mendatangi rumah penampungan anjing Manchester guna menawarkan diri sebagai sukarelawan. Dia melakukan hal itu karena anjing kesayangannya, Lucky, harus menjalani karantina di Italia sebelum diperbolehkan menyusul kepindahannya ke Inggris.
 
Balotelli memang dikenal sangat menyukai anjing. Dia kerap kali mengunggah foto diri bersama Lucky ke jejaring sosial Instagram maupun Twitter.
 
Tatkala mengantarkan City menjuarai Piala FA 2011, dia bahkan sempat melontarkan permintaan khusus agar diperbolehkan membawa Lucky dalam perayaan. Tapi, dia urung mendapat restu dari pihak klub sehingga batal mengajak anjingnya mengikuti parade.