Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ujicoba Timnas U-19:Tetap Keras dan Tak Mencederai

By Editor Eko Widodo - Jumat, 21 Maret 2014 | 14:44 WIB
Ilustrasi Timnas U-19, akan dijamu dengan permainan keras. (Erly Bahtiar/BOLA)

21, timnya ingin mengalahkan Garuda Muda, Jumat (21/3), tetapi tidak dengan cara yang bisa merugikan timnas U-19.

“Kami tak mau bermain keras yang berpotensi mencederai pemain lawan. Uji coba ini untuk mereka dan kami sebisa mungkin membantu, bukan ngotot menang dengan cara apa pun,” kata Aziz.

Usai ditahan 0-0 oleh Mitra Kukar U-21 (17/3) di Tenggarong, pelatih Indonesia U-19, Indra Sjafri, sempat mengomentari permainan keras yang diperagakan tim tuan rumah.

Terkait kegagalan mencetak gol di uji coba melawan Mitra U-21, Indra menganggap hal itu lumrah. Ia menilai penyebabnya bukan menurunnya penampilan M. Hargianto dkk., melainkan karena memang penyelesaian akhir timnya belum sempurna.

“Kami tetap bisa membuat peluang dan tampil dengan skema menyerang,” ujarnya.

LIVE SCTV
Persiba U- 19 vs Indonesia U-19

Jumat, 21 Maret,
Pukul 20.30 WIB

Tahukah Anda?
1 Skor O-0: Selama menjalani uji coba dalam Tur Nusantara, pertandingan melawan Mitra Kukar U-21 (17/3) yang berakhir 0-0 menjadi laga pertama timnas U-19 tidak berhasil mencetak gol. Sebelumnya, Evan Dimas dkk. selalu mampu melesakkan bola ke gawang lawan.

Sumber: Harian BOLA; Penulis: Aning Jati