Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seiring gelimang prestasi yang diraih Lionel Messi (28), penggemarnya pun semakin bertambah banyak. Uniknya, kali ini ada bocah misterius yang menggunakan kaos plastik bertuliskan nama La Pulga dengan balutan warna timnas Argentina. Apakah dia korban teroris Negara Islam Irak Suriah (ISIS)?
Banyak cara dilakukan seseorang untuk memuja idolanya. Baru-baru ini, di media sosial beredar foto bocah misterius yang memakai kaos dari plastik bertuliskan ‘Messi 10’. Foto ini sontak membuat banyak pengguna media sosial kagum dan bertanya-tanya, siapa bocah ini?
Bocah ini memakai jersey (sebenarnya plastik yang dikenakan seperti kaos) berwarna bendera Argentina, yakni putih dan biru langit vertikal. Di punggung kaos yang melapisi mantel itu tertulis, “Messi 10”. Bocah ini sepertinya begitu mengidolakan peraih Ballon D’or lima kali itu.
RT to help us find this kid so we can get him the Messi shirt he deserves... pic.twitter.com/hKNvIkPXoX
— BreatheSport (@BreatheSport) January 18, 2016
Beberapa orang mengklaim gambar itu berasal dari wilayah terdampak perang di Irak bernama Dohuk, meskipun belum ada konfirmasi resmi.
Yang jelas gambar ini telah menyebar dan menjadi viral di kalangan para penggemar sepakbola, terlebih pendukung Lionel Messi. Mereka sekarang berusia melacaknya, menemukannya, dan kemudian memberinya jersey asli La Pulga, julukan Messi.
Sebuah akun bahkan mengaku dihubungi oleh akun resmi pendukung Messi dalam rangka menemukan anak itu. Sementara itu, belum ada kabar apakah Messi sendiri sudah tahu gambar ini atau belum. (Moh Habib Asyhad)
We got DM from Leo's team. They want to know who this kid is so that Leo can arrange something for him. RT & spread https://t.co/MylJyDOpsu
— Leo Messi (@messi10stats) January 18, 2016