Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Teka-teki siapa sosok pelatih PSM Makassar mulai terkuak, meski Dewan Komisaris baru akan melakukan pertemuan pada Jumat (22/1/2016) sore ini.
Sosok Luciano Leandro yang sempat tergusur dari bursa pelatih tim berjuluk Juku Eja tersebut kembali jadi pilihan utama.
Sebelumnya, nama Luciano menghilang setelah manajemen PSM menerima lamaran sejumlah pelatih, di antaranya Wolfgang Pikal dan Petre Gigiu (Rumania).
Dikonfirmasi JUARA pada Jumat (22/1/2016) pagi waktu Indoneaia atau Kamis (21/1/2016) malam waktu di Brasil, Luciano mengaku sudah dihubungi manajemen agar segera bersiap ke Makassar.
"Sumirlan (Direktur PSM) menghubungi saya. Ini saya lagi mencari tiket pesawat ke Indonesia. Doakan semoga lancar," ujar Luciano lewat pesan singkat.
Bagi Luciano, menjadi pelatih PSM merupakan salah satu impiannya.
"Saya punya ikatan khusus dengan PSM dan Makassar. Jadi pelatih PSM bukan semata soal uang, saya ingin PSM kembali berprestasi," papar Luciano yang memiliki Hotel bernama Makassar di Macae, Brasil.
Sebelumnya, kepada awak media, Kamis (21/1/2016) petang, Sumirlan mengungkapkan Pikal tidak lagi masuk dalam daftar pilihan manejemen PSM.
"Manejemen hanya mengusulkan nama Luciano dan Gigiu Petre ke Dewan Komisaris untuk dipilih," tutur Sumirlan.