Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Leicester City berhasil mendapatkan kesepakatan pemain tim nasional Ghana, Daniel Amartey, dari FC Copenhagen, Jumat (22/1/2016). Amartey merupakan sosok pemain muda (21) serba guna yang bisa bermain lebih dari satu posisi.
Leicester tidak merilis biaya transfer yang dikeluarkan untuk merekrut Amartey. Namun, dipercaya pesaing gelar Premier League musim ini tersebut hanya mengeluarkan dana sebesar 5 juta poundsterling atau hampir Rp 99 miliar.
Baca juga: Rekrut Cech adalah Salah satu Keputusan Sulit Wenger
Kepindahan Amartey ke Leicester hanya tinggal menunggu surat izin kerja internasional. Ia diikat dengan kontrak berdurasi empat setengah tahun hingga 2020.
Amartey begitu bersemangat untuk segera berkiprah bersama skuat besutan Claudio Ranieri. Ia merupakan pemain yang bisa menempati posisi bek kanan dan atau gelandang tengah.
Baca juga: Akademi Sepak Bola Manchester United Bangkrut?
BREAKING: #lcfc sign Ghana star @DanAmartey on a contract until 2020 – https://t.co/pqM3Xjp8Za #AmarteyLCFC pic.twitter.com/0AZzqNdD6Z
— Leicester City (@LCFC) January 22, 2016
"Sangat menyenangkan bisa bergabung dengan Leicester. Sebelumnya klub sudah menunjukkan ketertarian merekrut saya dan itu mempengaruhi keputusan saya untuk datang ke sini," ucap Amartey seperti dilansir situs resmi Leicester.
"Di seluruh Eropa orang-orang membicarakan Leicester City dan bagaimana sepak terjang klub ini di Premier League. Permainan tim menarik, menyerang, dan saya sudah tidak sabar untuk menjadi bagian di dalamnya," kata dia.
[video]https://video.kompas.com/e/4714085814001_ackom_pballball[/video]
Amartey merupakan rekrutan kedua Leicester bulan ini. Sebelumnya mereka telah mendatangkan Demarai Gray dari Birmingham City.
The Foxes memang tengah butuh meningkatkan kekuatan tim musim ini. Mereka tengah mendapatkan peluang besar untuk bisa bersaing memperebutkan gelar Premier League.
Saat ini Leicester City berada di posisi kedua klasemen sementara. Perolehan 44 poin bahkan menyamai pemuncak klasemen Arsenal dan hanya kalah produktivitas gol.
[video]https://video.kompas.com/e/4710669816001_ackom_pballball[/video]