Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sunderland Pinjam Striker Klub Turki

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 15 Januari 2016 | 03:26 WIB
Dame N'Doye melakukan selebrasi saat masih memperkuat Hull City di pertandingan melawan Queens Park Rangers di KC Stadium pada 21 Februari 2015. (NIGEL RODDIS/GETTY IMAGES)

Sunderland resmi melabuhkan striker Trabzonspor, Dame N'Doye ke Stadium of Light, Kamis (14/1/2016). The Black Cats meminjam eks pemain Hull City itu hingga akhir musim ini.

Musim 2014-2015 N'Doye memperkuat Hull City, tepatnya pada Februari 2015 dibeli dari Lokomotiv Moskva. Pemain asal Senegal itu terbukti tidak butuh waktu lama untuk bisa langsung beradaptasi dengan sepak bola Inggris.

Baca juga:

Ia bisa langsung mendapatkan tempat reguler dalam skuat Hull. Meski hanya bermain selama separuh musim sebelum Hull terdegradasi dan ia dijual ke Trabzonspor, N'Doye sudah menorehkan catatan cukup bagus.

Striker berusia 30 tahun ini berhasil mencatatkan 15 penampilan dan lima gol di Premier League hanya dalam waktu kurang dari enam bulan.

[video]https://video.kompas.com/e/4702887853001_ackom_pballball[/video]

"Dame akan memberikan sesuatu yang berbeda untuk opsi lini depan kami," ucap manajer Sam Allardyce seperti dilansir situs resmi Sunderland.

"Sudah pernah bermain di Premier League, ia seharusnya tidak punya kendala untuk kembali beradaptasi. Itu sangat penting di tahap sekarang musim ini," ujar dia.

[video]https://video.kompas.com/e/4702945148001_ackom_pballball[/video]

Kemampuan N'Doye yang bisa dengan cepat menyesuaikan diri dengan Premier League begitu diharapkan Allardyce bisa memberikan tambahan kekuatan timnya. Terutama dalam upaya The Black Cats keluar dari zona degradasi.