Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Bawa Arsenal Unggul, Giroud Kecewa

By Septian Tambunan - Kamis, 14 Januari 2016 | 08:33 WIB
Penyerang Arsenal, Olivier Giroud, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Liverpool dalam pertandingan Premier League di Anfield, Liverpool, Inggris, 13 Januari 2016. (ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES)

Ujung tombak Arsenal, Olivier Giroud (29), mengaku kecewa karena gagal membawa timnya mengalahkan Liverpool dalam laga Premier League di Stadion Anfield pada Rabu (13/1/2016) malam atau Kamis dini hari WIB.

"Ini mengecewakan karena kami sempat unggul 3-2," ujar Giroud seusai laga yang berkesudahan 3-3 itu kepada BT Sport seperti dikutip BBC Sport.

"Melawan Liverpool adalah pertandingan yang menarik untuk para penggemar karena intensitas tinggi permainan kedua tim dan banyaknya peluang untuk mencetak gol," tuturnya lagi.

Giroud menganggap kebobolan tiga gol dalam laga tandang membuat tim sulit untuk meraih kemenangan. Dia berharap hasil ini tidak akan berujung penyesalan pada akhir musim 2015-2016.

Baca juga: Klopp: Liverpool Kekurangan Pemain!

"Ketika Anda kemasukan tiga gol dalam pertandingan tandang, maka akan sulit untuk menang. Perasaan pertama saya adalah kecewa, tetapi kami telah menunjukkan karakter saat bangkit dari ketertinggalan 1-0 dan 2-1," kata pesepak bola berpaspor Prancis itu.

"Mudah-mudahan, kami tidak harus menyesal pada akhir kejuaraan. Liverpool telah beraksi dengan bagus di akhir pertandingan dan terus memberi tekanan," ucap mantan maskot Montpellier itu.

Kendati gagal meraup 3 poin, The Gunners masih memuncaki klasemen Premier League. Namun, koleksi 43 poin mereka berhasil disamai oleh Leicester City yang mampu menumbangkan Tottenham Hotspur 1-0.

[video]https://video.kompas.com/e/4702945148001_ackom_pballball[/video]