Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djanur Pamitan Usai Latihan Terakhir Bersama Persib

By Budi Kresnadi - Senin, 11 Januari 2016 | 16:40 WIB
Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, memeluk Jajang Sukmara usai menyampaikan salam perpisahan di lapangan Ciujung Bandung, Senin (11//1/2016). (BUDI KRESNADI/JUARA.NET)

Latihan Persib Bandung pada Senin (11/1/2016), menjadi sesi terakhir Atep dkk bersama pelatih Djadjang Nurdjaman yang akan berangkat ke Italia pada Kamis (14/1/2016).

Suasana haru menyelimuti sesi latihan yang berlangsung di lapangan sintetis Ciujung Bandung, tersebut.

Djadjang menyampaikan salam perpisahan di depan para pemain tim berjuluk Maung Bandung tersebut dan kemudian memeluk mereka satu per satu. Beberapa pemain terlihat berlinang air mata.

Menurut Djadjang, dia sebetulnya sudah berpamitan kepada pemain asuhanya usai laga uji coba melawan PS Setia di lapangan Sesko AD, Jumat (8/1/2016).

Namun, ia merasa perlu untuk pamitan lagi karena besok sudah harus meninggalkan Bandung.

"Besok sore saya akan berangkat ke Jakarta karena Rabu (13/1/2016) pagi ada jumpa pers bersama pak Erick Thohir," ujar pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut kepada wartawan.

Djanur menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota tim, baik pemain, asisten pelatih, maupun ofisial, atas kerja sama yang luar biasa selama tiga tahun dia menangani Persib.

"Dengan modal kekompakan, kekeluargaan, kebersamaan, serta disiplin yang tinggi, kita berhasil menghadirkan prestasi bagi Persib. Saya berharap semua elemen tim tetap menjaga kekompakan yang sudah terjalin karena itu merupakan modal utama," kata Djanur.

Khusus kepada pemain muda, pelatih berusia 57 tahun ini berpesan agar percaya diri karena mereka  memiliki bakat dan berpotensi untuk maju.