Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Persib Vs PBR Uji Coba Stadion PON 2016

By Budi Kresnadi - Jumat, 8 Januari 2016 | 05:13 WIB
Bek sayap Persib Bandung, Dias Angga, akan menghadapi mantan klubnya, PBR di stadion PON 2016. (BUDI KRESNADI/JUARA.net)

Stadion Utama Wibawa Mukti yang berada di kawasan industri Jababeka Cikarang,Kabupaten Bekasi, akan menjadi tempat laga persahabatan antara Persib Bandung dengan Persipasi Bandung Raya (PBR) pada  16 Januari mendatang.

Ketua Panpel yang juga Sekjen Asosiasi PSSI Jawa Barat, Jafar Sidik, mengatakan bahwa laga persahabatan dua tim Indonesia Super League asal Jabar itu sekaligus merupakan uji coba salah satu stadion yang akan digunakan pada PON 2016.

"Kami ingin mengetahui sejauh mana kondisi stadion baru ini jika dipadati penonton," ujar Jafar yang optimistis laga tersebut akan dipadati bobotoh dari kawasan Jabodetabek.

Ia menilai stadion milik Pemkab Bekasi sangat representatif serta didukung akses jalan yang memadai.

Sedianya laga persahabatan itu akan digelar di Stadion Pakansari Cibinong Kabupaten Bogor, tetapi batal dengan berbagai pertimbangan, salah satunya karena akses jalannya masih terbatas.

"Kami khawatir terjadi kemacaten di jalan menuju ke stadion jika banyak bobotoh yang ingin menyaksikan pertandingan tersebut,"  katanya.