Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rencana uji coba tim Persib Bandung yang dijadwalkan digelar sekali dalam sepekan belum terwujud. Pekan ini Persib dipastikan batal uji coba.
Atep dkk sedarinya akan menghadapi Garuda Tangerang pada Jumat (25/12/2015), tapi laga itu tidak terwujud karena bertepatan dengan hari Natal.
Walau sempat diagendakan pada Sabtu (26/12/2015), tetapi partai lagi-lagi batal.
"Akhir pekan ini dipastikan tak ada uji coba karena kami kesulitan mencari lapangan yang bisa dipakai pertandingan," ujar pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman.
Padahal menurut Djadjang, lawan tandingnya sudah siap hadir di Bandung. Dengan kondisi ini uji coba kembali diundur menjadi minggu depan.
Sebagai gantinya, Sabtu (26/12/2015) pagi para pemain Maung Bandung akan menggelar latihan di lapangan futsal Ciujung yang memakai rumput sintetis.
Ia mengaku kesulitan lapangan merupakan kendala klasik yang kerap dihadapi Maung Bandung sejak beberapa tahun terakhir.
Tak heran jika kerap berpindah lapangan tempat berlatih seperti lapangan Pusdikpom dan Pusdikarmed di Cimahi, lapangan Sesko AD, lapangan sintetis Progresif, Football Plus, serta lapangan futsal Ciujung.
"Terkadang saya suka ngebatin menghadapi kondisi seperti ini. Sudah saatnya Persib memiliki kompleks latihan representatif seperti yang dimiliki Pelita Jaya di Sawangan," kata Djanur yang pernah menangani Pelita Jaya.