Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Benitez: Saya Yakin Sukses di Real Madrid, tetapi...

By Verdi Hendrawan - Minggu, 3 Januari 2016 | 20:14 WIB
Pelatih Real Madrid, Rafael Benitez, melintasi lapangan sebelum dimulainya pertandingan La Liga antara Madrid kontra Barcelona di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, 21 November 2015. (GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES)

Pelatih Rafael Benitez mengaku yakin bahwa dirinya mampu membawa Real Madrid kembali meraih kejayaan. Namun, pelatih berusia 55 tahun itu mengatakan bahwa prestasi membutuhkan kesabaran.

Kapasitas Benitez sebagai seorang pelatih sepak bola sudah tidak dapat dipungkiri dan diragukan lagi.

Dalam kurun waktu 23 tahun berkarier sebagai pelatih, sudah banyak gelar yang sukses ia raih.

Beberapa contoh prestasi terbesar Benitez adalah membawa Valencia menjuarai La Liga dua kali (2001-2002, 2003-2004) dan Piala UEFA 2003-2004.

Selain itu ia juga mampu mempersembahkan gelar Liga Champions untuk Liverpool pada 2004-2005.

Menangani tim bertabur bintang seperti Real Madrid, seharusnya Benitez bisa memberi jaminan gelar yang lebih meyakinkan lagi pada setiap musimnya.

Namun, pelatih kelahiran Madrid itu sekali lagi mengatakan bahwa ia membutuhkan waktu.

"Saya bergabung dengan Real Madrid sebagai pelatih berpengalaman, dengan banyak gelar atas nama saya, dan dipekerjakan oleh presiden yang memiliki rencana," ucap Benitez.

"Kami harus bersabar dan mudah-mudahan kami bisa memenangkan pertandingan-pertandingan untuk mencapai tujuan kami. Saya yakin dan saya berharap kami bisa meraih kejayaan dan menjawab semua pertanyaan, tetapi semua itu baru akan tercapai dalam dua atau tiga tahun ke depan," sebutnya.

[video]https://video.kompas.com/e/4683292800001_ackom_pballball[/video]