Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Lewandowski Hengkang, Ancelotti Boyong Higuain

By Verdi Hendrawan - Rabu, 23 Desember 2015 | 05:15 WIB
Gonzalo Higuain merayakan golnya ke gawang Udinese pada 8 November 2015 di Naples, Italia. (MAURIZIO LAGANA/GETTY IMAGES)

Calon pelatih Carlo Ancelotti kemungkinan besar akan memboyong Gonzalo Higuain untuk Bayern Muenchen. Pasalnya, Robert Lewandowski saat ini tengah ramai dikabarkan menjadi incaran serius Real Madrid dan beberapa klub dari Premier League.

Ancelotti telah resmi ditunjuk sebagai pengganti Josep Guardiola di Bayern musim depan. Pelatih berusia 56 tahun itu mendapat kontrak berdurasi tiga tahun.

Sebelum resmi ditunjuk sebagai pelatih Bayern, Ancelotti sempat mengeluarkan pernyataan mengenai pemain yang akan didatangkan bagi klub barunya nanti.

"Di antara banyak pemain asing di Serie A, saya akan memilih Higuain karena mampu membawa Napoli ke posisi teratas berkat gol-golnya," kata Ancelotti kepada Mediaset Premium.

Kemungkinan pembelian Higuain ini semakin mungkin dilakukan Ancelotti di Bayern setelah Lewandowski menjadi incaran serius klub raksasa lainnya. Striker asal Polandia berusia 27 tahun itu juga bisa saja tergiur dengan gaji besar dan tantangan baru di dalam kariernya.

Penampilan Higuain pada musim 2015-2016 sangat luar biasa. Striker Argentina berusia 28 tahun itu sukses mencetak 16 gol dalam 17 pertandingan Serie A.

Akan tetapi, Bayern terbentur dengan klausul penjualannya dengan nilai selangit yang telah ditetapkan Napoli pada kontraknya. Il Partenopei dikabarkan telah menetapkan harga 94 juta euro bagi sapa saja yang ingin memboyongnya.

Selain Bayern, beberapa klub Premier League seperti Arsenal, Manchester United, Chelsea, dan Manchester City juga telah dikaitkan dengan Higuain dalam beberapa bulan terakhir.

[video]https://video.kompas.com/e/4669161420001_ackom_pballball[/video]