Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemenangan Kontra City, Kesempurnaan dan Kematangan ala Arsenal

By Firzie A. Idris - Selasa, 22 Desember 2015 | 08:39 WIB
Striker Arsenal, Olivier Giroud, merayakan golnya ke gawang Man City di Stadion Emirates pada 21 Desember 2015. (CLIVE ROSE/GETTY IMAGES)

Arsenal menundukkan Manchester City 2-1 pada duel papan atas di Stadion Emirates, Senin (22/12/2015). Kemenangan ini kembali memberi bukti bahwa Arsenal 2015-2016 adalah tim layak juara.

Seperti yang Arsene Wenger katakan sebelum laga, gelar akan dimenangkan dari mengambil poin lawan tim-tim besar.

"Mungkin sekarang lebih dari biasanya karena Premier League lebih ketat," ujar Wenger seperti dikutip BBC.

Arsenal berhasil memenangkan laga kontra tim rival walau mereka berada dalam tekanan intens jelang akhir pertandingan.

Akan tetapi, gol Theo Walcott dan Olivier Giroud cukup untuk memberikan The Gunners kemenangan ke-11 dari 17 laga musim ini.

Pada tahun-tahun sebelumnya, mereka bisa saja tumbang di laga seperti ini. Apalagi angka-angka pertandingan berpihak pada City.

[video]https://video.kompas.com/e/4670796114001_ackom_pballball[/video]

The Citizens melepas 20 tembakan berbanding 8 dari Arsenal dan Sky Blues memainkan 62,9 persen penguasaan bola.

City juga memulai laga ini dengan memiliki konversi peluang lebih bagus (16,6%) ketimbang para Gunners (15,4%).

Alih-alih menyerah seperti dua musim lalu kala tumbang 3-6 dari City, 1-5 dari Liverpool, dan 0-6 dari Chelsea, Arsenal angkatan 2015-2016 bertahan.