Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Selangor FA, Andik Vermansah, berencana menggelar selamatan di kampung halamannya di Jember, Jawa Timur, atas keberhasilannya membawa The Red Giants menjuarai Piala Malaysia 2015.
"Rencananya mau liburan dengan keluarga dan selamatan di kampung. Namun, saya masih menunggu kabar dari Selangor kapan saya bisa pulang," kata Andik kepada Juara.net, Senin (14/12/2015).
Selangor tampil sebagai juara setelah menang 2-0 atas Kedah FA dalam laga final yang digelar di Stadion Shah Alam, Sabtu (12/12/2015).
Andik tampil sebagai pemain inti dalam pertandingan tersebut. Pemain yang pernah memperkuat Persebaya Surabaya itu bermain selama 82 menit sebelum digantikan Fittri Shazwan Raduwan.
Ia juga mendapatkan dukungan luar biasa dari suporter. Hal tersebut tampak dari spanduk yang bertuliskan,"Andik Kamu Bisa" yang terbentang di stadion.
Bagi Andik, keberhasilan ini cukup membahagiakan karena gelar tersebut merupakan trofi pertamanya bersama Selangor FA. Pemain asal Jawa Timur ini pun menyamai catatan Bambang Pamungkas dan Elie Aiboy yang menjuarai Piala Malaysia pada 2005.
"Alhamdulilah ya Allah atas rahmad yang engkau berikan," tulis Andik dalam akun Instagram pribadinya, @andikvermansah, beberapa waktu lalu.
"Terima kasih semuanya dukungan dan doa-doa penyokong-penyokong Selangor. Semua player, coach, pengurus Selangor, orang tua saya pacar. dan para TKI (Tenaga Kerja Indonesia) semuanya. Akhirnya dapat piala pertama kali dalam karier saya dan bisa buat sejarah. Momen ini tidak akan bisa kulupakan," ujar Andik.