Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siapa Kreator Peluang Terbaik di Piala Jenderal Sudirman?

By Labbola - Sabtu, 19 Desember 2015 | 10:45 WIB
Penyerang Semen Padang, Vendry Mofu, beraksi saat laga Semen Padang kontra PS TNI di ajang Piala Jenderal Sudirman, Sabtu (12/12/2015). (ABDI PANJAITAN/BOLA/JUARA.net)

2 Grup E, Sabtu (19/12/2015)?

 

Penulis: Octavery Krisnandana

Apakah CC merupakan faktor satu-satunya yang dapat dijadikan penilaian seorang Chance Creator?.

Apabila kita mengurutkan total CC pemain yang bermain di JSC, akan diperoleh data sebagai berikut:

  • Hendra Bayaw (Semen Padang): 12 Chance Created/5 Total Laga/2,4 CC per game/3 Total Game saat penciptaan peluang terjadi
  • Ian Kabes (Persipura): 11/5/2,2/5
  • Patrick Cruz (Mitra Kukar): 10/5/2,0/4
  • James Koko Lomell (Semen Padang): 10/6/1,7/5
  • Hendra Sandi (Bali United): 9/4/2,3/3
  • Dedy Hartono (Persija): 8/6/1,3/5
  • Yustinus Pae (Persipura): 8/5/1,6/5

Tidak heran jika Semen Padang bisa menyapu bersih dua laga pertama grup dan berkesempatan besar lolos ke semifinal. 

Dua pemainnya tercatat dalam 4 besar di data tersebut.

Hendra Adi Bayaw tidak hanya menjadi pemain terbanyak dalam mencatat CC, tetapi juga menjadi pemain dengan rataan CC tertinggi.

Permainan Semen Padang yang mengandalkan transisi cepat dari bertahan ke menyerang cocok dengan tipikal permainan Bayaw yang mengandalkan kecepatan.

Selain itu, posisi Bayaw sering bertukar tempat dengan Irsyad Maulana, Nur Iskandar maupun James Koko Lomell yang menempati posisi ketiga dalam hal CC terbanyak.