Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gervinho Bergabung, Roma Bisa Kembali ke Jalur Kemenangan

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 5 Desember 2015 | 03:43 WIB
Gervinho saat merayakan gol yang ia cetak ke gawang Carpi pada laga Serie A 2015-2016 di Stadio Olimpico, Roma, Italia, pada 26 September 2015. (PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES)

AS Roma akan bertandang ke Stadio Olimpico Turin menghadapi Torino pada Sabtu (5/12/2015). Dalam persiapan menghadapi laga tersebut, striker Gervinho telah kembali masuk ke dalam skuat Giallorossi.

Gervinho sudah tidak pernah bermain sejak pertengahan November 2015. Pemain berusia 28 tahun itu sempat mengalami cedera saat membela Pantai Gading kontra Liberia pada laga kualifikasi Piala Dunia zona Afrika, 18 November 2015.

[video]https://video.kompas.com/e/4625265897001_ackom_pballball[/video]

Selama ditinggal Gervinho yang mengalami cedera, Roma tidak pernah sekalipun meraih kemenangan. Giallorossi hanya sempat bermain imbang dengan Bologna sebelum bertekuk lutut di hadapan Barcelona dan Atalanta.

Kembalinya Gervinho ke dalam skuat bisa membuka kesempatan Roma kembali ke jalur kemenangan. Mantan pemain Arsenal itu adalah penyumbang gol terbanyak bagi tim bersama Miralem Pjanic dengan jumlah enam lesatan.

[video]https://video.kompas.com/e/4602112238001_ackom_pballball[/video]

Baca Juga: Eden Hazard Ungkap Salah Satu Pemain Favoritnya

Hal ini akan meringankan beban pelatih Rudi Garcia yang kesulitan memunculkan kekuatan terbaik dari tim. Pasalnya pemain andalan lain seperti Francesco Totti, Douglas Maicon, dan Mohamed Salah juga masih cedera.

Baca Juga: Meski Mendapat Tekanan, Rudi Garcia Tak Akan Mengundurkan Diri

Berikut daftar skuat Roma untuk menghadapi Torino:

Bogdan Lobont, Antonio Ruediger, Lucas Digne, Rajda Nainggolan, Leandro Castan, Juan Iturbe, Edin Dzeko, Iago Falque, Miralem Pjanic, Daniele De Rossi, Seydou Keita, William Vainqueur, Norbert Gyoember, Alessandro Florenzi, Wojciech Szczesny, Morgan De Sanctis, Gervinho, Emerson Palmieri, Vassilis Torosidis, Kostas Manolas, Salih Ucan , Lorenzo Di Livio, Sadiq Umar.