Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper Inter Milan, Samir Handanovic (31), mencoba menganalisa kekalahan kontra Lazio. Ia mengatakan bahwa dirinya akan senang dengan satu poin dan membela Felipe Melo (32), yang mendapat kartu merah pada laga tersebut.
Felipe Melo bermain buruk dalam kekalahan 1-2 Inter, ia hampir memberikan kesempatan mencetak gol kepada Antonio Candreva pada babak pertama.
Sang pemain lolos dari hukuman karena tembakan Candreva masih tercongkel terlalu tinggi.
Akan tetapi, Melo melakukan kesalahan lagi empat menit sebelum bubar.
Sang pemain terlalu antusias dalam mencoba menghalau bola udara di kotak penalti sendiri. Alsahil, Melo menyebabkan penalti yang Candreva lesakkan pada usaha kedua.
Tak sampai di situ, Melo terlihat frustrasi jelang akhir pertandingan dan menendang kepala Lucas Biglia.Wasit Paolo Mazzoleni pun memberinya kartu merah langsung.
Berbicara tentang hal ini, Handanovic diplomatis dan mengatakan bahwa Melo punya hati besar.
"Ya, ia orang yang terbuka dan, sebagai tim, semua bisa melakukan kesalahan," ujar sang kiper kepada La Domenica Sportiva.
Ia juga mengatakan bahwa hasil di Giuseppe Meazza tersebut hanya kemunduran sementara.
"Grup ini solid dan kami akan bisa bangkit dari kekalahan apabila cerdas. Kami harus belajar untuk menjadi kritis," lanjut Handanovic.