Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Terbaik EPL Pekan ke-15 2015-2016

By Theresia Simanjuntak - Rabu, 9 Desember 2015 | 11:30 WIB
Pemain Leicester City, Riyad Mahrez, merayakan golnya ke gawang Swansea dalam laga pekan ke-15 EPL 2015-2016 di Liberty Stadium pada Sabtu (5/12). (BEN HOSKINS/GETTY IMAGES)

Kemenangan sensasional yang diraih Stoke atas Manchester City dan Bournemouth atas Chelsea pada Sabtu (5/12) membuat sejumah pemain mereka pantas masuk ke tim terbaik pekan ke-15 Premier League 2015-2016.


Tim Terbaik Pekan Ke-15 Premier League(GRAFIS: ANDREAS JOEVI/FOTO: GETTY IMAGES)


Eddie Howe (Bournemouth) 8,5
Berbekal stok pemain minim lantaran badai cedera, Howe meramu skuat dengan permainan efektif guna menaklukan tuan rumah Chelsea dengan skor 1-0. Hasil tersebut mengakhiri rentetan tanpa kemenangan EPL yang sempat berjalan selama sembilan laga.

Artur Boruc (Bournemouth) 8
Baru kembali dari cedera, ia berperan penting dalam kemenangan 1-0 atas Chelsea dengan membuat tujuh penyelamatan.

Simon Francis (Bournemouth) 8
Tangguh dalam bola-bola atas dengan memenangi tiga duel udara kontra Chelsea. Sang bek juga sulit ditaklukan serangan tuan rumah (1 blok, 2 tekel, 3 intersep, 8 sapuan).

Winston Reid (West Ham) 8,5
Pembungkam barisan serangan Manchester United pada laga imbang 0-0 di Old Trafford. Sang bek tengah memblok tiga peluang emas United, tertinggi di antara pada pemain dari kedua kubu. Ia juga melepas tiga tekel, enam intersep, dan tujuh sapuan.

Steve Cook (Bournemouth) 8
Memblok dua tembakan Chelsea. Tidak ada pemain Bournemouth lain yang memblok tembakan lebih banyak darinya. Ia juga melepas tujuh sapuan.

Erik Pieters (Stoke) 8
Mematikan alur serangan dari sisi kanan Manchester City yang mana ia melepas lima tekel, sembilan intersep, dan satu sapuan.

[video]https://video.kompas.com/e/4647952762001_ackom_pballball[/video]

Xherdan Shaqiri (Stoke) 8,5
Penyuplai semua assist guna membantu timnya mengalahkan Manchester City 2-0. Pemain asal Swiss itu juga melepas satu tembakan yang terhitung akurat.

Aaron Ramsey (Arsenal) 8,5
Penampilan 90 menit penuh perdana sejak kembali dari cedera. Gelandang asal Wales itu langsung menyumbang satu gol dan satu assist untuk membantu The Gunners mengalahkan Sunderland 3-1.