Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Bundesliga, Dortmund Tempel Bayern

By Senin, 30 November 2015 | 02:17 WIB
Pierre Emerick Aubameyang rayakan gol Dortmund ke gawang Stuttgart di Signal Iduna Park, Minggu (29/11/2015). (NORBERT SCHMIDT/AFP/)

Borussia Dortmund menempel Bayern Muenchen di posisi dua teratas Bundesliga 1 hingga pekan ke-14.

Bayern Muenchen kokoh di posisi puncak klasemen sementara Bundesliga 1 hingga pekan ke-14. Die Roten mengoleksi 40 poin dari 13 kemenangan dan sekali imbang yang diraih.

Borussia Dortmund menempel di posisi kedua dengan selisih 8 angka. Kemenangan 4-1 atas VfB Stuttgart di Signal Iduna Park, Minggu (29/11/2015), juga menjauhkan mereka dari Wolfsburg yang ditahan imbang tanpa gol oleh Augsburg dengan selisih 7 poin.

Pada laga melawan Stuttgart itu, Pierre Emerick Aubameyang lagi-lagi menjadi pendulang gol Dortmund. Dua dari 4 gol kemenangan tuan rumah pada laga tersebut diborong dia.

Aubameyang kini kokoh di puncak daftar pencetak gol terbanyak sementara Bundesliga dengan 17 gol. Dia mengungguli dua pemain Bayern Muenchen, Robert Lewandowski (14 gol) dan Thomas Mueller (13 gol).

Hasil pekan ke-14 Bundesliga:

Darmstadt 0-0 Koeln

Bayern Muenchen 2-0 Hertha Berlin (Thomas Mueller 34', Kinsgley Coman 41')

Hannover 96 4-0 Ingolstadt (Marcelo 5', Leon Andreasen 11', Kenan Karaman 25', Uffe Bech 85')

Hoffenheim 3-3 Borussia Moenchengladbach (Steven Zuber 12', Eugen Polanski 34', Nadiem Amiri 47' - Fabian Johnson 6', 87', Josip Drmic 56')