Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menurut Jovetic, Serie A Lebih Sulit dari Premier League

By Anju Christian Silaban - Rabu, 16 Desember 2015 | 23:37 WIB
Stevan Jovetic, harus memulihkan performa terbaiknya seperti pada pekan-pekan awal. (Giuseppe Cacace/AFP)

Striker Inter Milan, Stevan Jovetic, membandingkan Serie A dan Premier League. Menurut Jovetic, Serie A tergolong lebih sulit.

Jovetic menjajal Premier League bersama Manchester City dari 2013 hingga 2015. Untuk Serie A, dia mencicipnya dalam dua periode, yakni dengan Fiorentina (2008-2013) dan Inter Milan (sejak 2015).

Terkait perbandingan kedua liga tersebut, Jovetic menyatakan, "Saya sebenarnya lebih menyukai Premier League yang lebih mudah. Di Italia, kita sulit menemukan ruang."

Jovetic sendiri tergolong tak terlalu bersinar bersama City. Namun, dia menganggap kegagalannya turut disebabkan oleh minimnya kesempatan bermain.

Selama dua tahun membela City, Jovetic hanya bermain sebanyak 44 kali dan mencetak sebelas gol.

"Saya tak pernah berdebat dengan Manuel Pellegrini. Namun, saya merasa pantas bermain lebih banyak. Ketika berada dalam kondisi bugar, saya sering tidak dimainkan. Ketika mencetak gol, saya berada di lapangan maksimal 60 menit," tuturnya.

Peruntungan Jovetic pun mulai berubah sejak bergabung dengan I Nerazzurri. Dia menjalani 12 dari total 16 pertandingan Seria A bersama I Nerazzurri dan menyumbang empat gol.

[video]https://video.kompas.com/e/4658922284001_ackom_pballball[/video]