Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyakit Musiman Bisa Menghambat Laju Arsenal di November

By Indra Citra Sena - Minggu, 15 November 2015 | 06:39 WIB
Arsene Wenger, sudah mengalami krisis pemain meski kompetisi baru memasuki pekan ke-12. (Michael Regan/Getty Images)

Perjalanan Arsenal dalam upaya menyudahi puasa gelar Premier League yang telah berlangsung selama 11 musim menemui tantangan terbesar saat memasuki periode November.

Akhir pekan kemarin, Arsenal gagal meneruskan tren positif di Premier League 2015/16. Hasil imbang 1-1 kontra seteru sekota, Tottenham Hotspur membuat rentetan kemenangan mereka terhenti di angka lima sekaligus menimbulkan kekhawatiran baru.

Berdasarkan statistik di Opta Sports, Arsenal kerap kesulitan melewati periode November secara baik. Berbeda dengan bulan lain, rasio kemenangan Tim Gudang Peluru bahkan kurang dari 50 persen.

Artinya, Arsenal lebih banyak mengantongi hasil imbang atau kalah ketimbang menang. Situasi ini biasanya disebabkan oleh tingkat kebugaran pemain yang menurun drastis akibat kewajiban membela negara masing-masing dalam laga internasional.

Ya. Periode November seringkali masuk ke dalam agenda FIFA dan UEFA untuk menggelar pertandingan, entah itu Kualifikasi Piala Dunia, Kualifikasi/Play-off Euro, ataupun sekadar uji coba.

Musim ini, Arsenal kembali terjangkit ‘virus’ tahunan tersebut. Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menyebutkan bahwa ruang perawatan mereka kini tengah berisikan 10 pemain dengan kasus dan tingkat pemulihan yang bervariasi.

Daftar cedera Arsenal bisa bertambah panjang apabila beberapa pemain yang dipanggil tim nasional seperti Alexis Sanchez (Cile), Santi Cazorla (Spanyol), Kieran Gibbs (Inggris), Olivier Giroud (Prancis), dan Joel Campbell (Kosta Rika), kembali dalam keadaan terkapar.

Belum lagi keharusan menjalani matchday ke-5 Liga Champion kontra Dinamo Zagreb yang menentukan hidup-mati Arsenal pada 24 November. Partai tersebut sudah tentu akan menguras fisik dan mental para pemain.

Tinggal bagaimana Wenger menyiasati periode November. Sang pelatih pasti enggan menyaksikan timnya kehilangan banyak poin seperti di musim-musim terdahulu.


Daftar cedera Arsenal hingga 8 November 2015(Tabloid BOLA)


Tabel rapor Arsenal di November sejak 1992.(Tabloid BOLA)


Jadwal Arsenal di November 2015(Tabloid BOLA)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P