Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Wakil PSSI di Tim Khusus Bentukan Jokowi

By Sabtu, 7 November 2015 | 21:50 WIB
Kantor PSSI (Ferril Dennys/Getty Images)

Ada wakil dari PSSI di tim khusus bentukan Presiden Joko Widodo dan FIFA. Tim khusus dibentuk setelah FIFA melakukan pertemuan dengan Presiden. Tim tersebut akan menjembatani pemerintah dan FIFA.

FIFA berharap di tim tersebut ada wakil dari PSSI. Permintaan itu tampaknya akan diakomodir Menpora Imam Nahwari.

Menurut dia, tidak menutup kemungkinan ada delegasi dari PSSI untuk masuk ke tim khusus. Dia juga berharap tim khusus bersama-sama melakukan reformasi sepak bola di Indonesia.

“Bisa saja ada wakil dari PSSI yang masuk tim khusus. Kami sudah mengantungi nama-nama yang masuk tim khusus. Nantinya akan diserahkan ke Presiden. Jumlah anggota di tim itu ada lima,” kata Menpora saat di Solo.

Hanya, Menpora menolak menyebutkan siapa saja yang menjadi anggota di tim khusus tersebut.

“Untuk nama-namanya belum bisa disampaikan. Yang jelas, latar belakangnya beragam. Ada juga perwakilan dari media,” ujarnya.

Menpora optimistis dengan kehadiran tim tersebut. Menurutnya tim itu bisa membantu menjadikan sepak bola Indonesia lebih baik lagi.

“Yang pasti, Presiden Jokowi tengah berjuang untuk memulihkan sepak bola yang kita cita-citakan. Sepak bola yang bersih dan tidak ada pengaturan skor,” kata Menpora.

Hanya, sejak perseteruan Menpora dan PSSI sudah banyak tim yang dibentuk. Sebelumnya ada Tim 9. Setelah Tim 9 dibubarkan, muncul Tim Transisi yang diharapkan menjembatani persiapan Menpora dan PSSI.

Namun, Tim Transisi kemudian malah lebih disibukkan menggelar turnamen. Kini, Presiden yang kemudian membentuk tim khusus setelah melakukan pertemuan dengan FIFA.