Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nico Rosberg Raih Enam 'Pole Positon' Beruntun

By Tulus Muliawan - Sabtu, 28 November 2015 | 22:04 WIB
Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, menjalani sesi latihan bebas ketiga GP Abu Dhabi, Sabtu (28/11/2015). (DAN ISTIANE/GETTY IMAGES)

Nico Rosberg meraih pole position pada GP Abu Dhabi. Bagi pebalap Mercedes itu, ini merupakan pole position keenamnya secara beruntun pada Formula 1 2015.

Rosberg terus membuntuti catatan waktu rekan setimnya, Lewis Hamilton pada sesi Q1 dan Q2. Rosberg baru menemukan catatan waktu terbaik, 1 menit 40,237 detik, pada sesi Q3. Ia melebihi catatan waktu yang dibuat Hamilton dengan selisih 0,377 detik.

Bagi Rosberg, ini merupakan pole position yang ketujuh sepanjang musim ini. Selain enam pole position beruntun sejak GP Jepang, Rosberg juga meraih satu pole position pada GP Spanyol yang berlangsung di Sirkuit Catalunya pada 10 Mei 2015.

Hasil bagus pada babak kualifikasi ini membuat pebalap Jerman berusia 30 tahun itu semakin yakin bisa melanjutkan dua kemenangan di Meksiko dan Brasil dengan memenangi GP Abu Dhabi, Minggu (29/11/2015).

Berikut hasil kualifikasi GP Abu Dhabi.

1. Nico Rosberg GER Mercedes-Mercedes 1m 40.237s

2. Lewis Hamilton GBR Mercedes-Mercedes 1m 40.614s

3. Kimi Raikkonen FIN Ferrari-Ferrari 1m 41.051s

4. Sergio Perez MEX Force India-Mercedes 1m 41.184s

5. Daniel Ricciardo AUS Red Bull-Renault 1m 41.444s