Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Chairman J League, Mitsuru Murai, tak menutup kemungkinan mengundang bintang masa depan Indonesia, Evan Dimas, untuk mengecapi kompetisi domestik di Negeri Sakura tersebut.
Hal itu dikatakan Murai dalam wawancara dengan Juara.net menjelang final J League Yamazaki Nobisco Cup 2015 di Stadion Saitama 2002.
Ketertarikan Murai terhadap pemain Indonesia setelah melihat penampilan Irfan Bachdim. Pemain tim nasional Indonesia tersebut memberikan kesan positif setelah tampil di J League sejak tahun lalu bersama Ventforet Kofu, sebelum secara resmi pindah ke Consadole Sapporo pada Januari 2015.
"Saya tertarik mendatangkan lagi pemain Indonesia ke J League setelah melihat Irfan Bachdim. Tidak menutup kemungkinan J League mengundang pemain berbakat seperti Evan Dimas untuk datang ke Jepang," ujar Murai, Jumat (30/10/2015).
Melihat rekam jejak prestasi Evan Dimas, cukup layak bagi pemain 20 tahun tersebut menimba pengalaman di liga-liga besar di luar Tanah Air. Apalagi, skill individu mantan kapten Timnas U-19 tersebut terbilang menjanjikan.
Evan Dimas berhasil memimpin rekan-rekannya menjuarai Piala AFF U-19 tahun 2013. Kemudian, mereka memperlihatkan penampilan yang impresif saat menjadi tuan rumah kualifikasi Piala AFC U-19 tahun lalu, termasuk menaklukkan Korea Selatan, sehingga lolos ke putaran final Piala AFC U-19. Sayang, perjalanan Garuda Muda terhenti di fase grup sehingga mimpi untuk bermain pada Piala Dunia U-20 tak terwujud.