Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Casilla Merasa Kompak dengan Navas

By Kamis, 5 November 2015 | 21:04 WIB
Kiko Casilla, tak ada masalah dengan Keylor Navas. (Real Madrid FC)

Kiko Casilla percaya bahwa ia dan Keylor Navas adalah tim kiper Real Madrid yang kompak. Casilla ditarik Madrid dari Espanyol awal musim 2015/16. Madrid pernah diperkuatnya ketika masih remaja.

"Setelah bergabung dengan Madrid saat berumur 14 tahun, kemudian pergi dan kini kembali lagi, pengalaman bermain di klub ini selalu menjadi mimpi yang terwujud. Saya selalu berharap bisa kembali ke sini dan adaptasi bukanlah hal yang sulit, lebih mudah karena saya tumbuh di sini," kata Casilla.

Casilla mengaku rekan-rekan di tim memperlakukannya dengan baik, seperti ia tak pernah meninggalkan klub tersebut. Ia disambut dengan sangat baik dan orang-orang di klub sangat baik dan akrab. Ia juga membahas soal Navas, pilihan pertama Madrid di bawah gawang saat ini, dan bagaimana persaingan di antara mereka.

"Kami tim yang sangat kompak. Saya dan Keylor sudah saling mengenal untuk waktu yang lama, sejak masih di divisi dua dan hal itu sangat membantu. Kami sangat dekat dan saling membantu, itu bagus buat kami dan tim," ujar Casilla.

Ia juga memberi penilaian soal pelatih baru Rafael Benitez. Menurutnya, tak mudah buat seorang pelatih baru untuk langsung klik dengan tim.

"Yang penting kami belum pernah kalah dan mudah-mudahan catatan ini terus berlanjut. Keinginan Real Madrid, klub terbesar di dunia, adalah selalu berusaha meraih kemenangan dan banyak gelar juara. Kami akan berjuang untuk itu dan sudah berada di jalan yang benar. Kami berharap untuk bisa terus berada di jalur kemenangan ini. Tim seperti Madrid harus selalu menang," tuturnya.