Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Laku-laku, Eks Bek Sunderland Pensiun

By Ade Jayadireja - Rabu, 11 November 2015 | 08:48 WIB
Anthony Reveillere, pensiun karena sepi tawaran. (DENIS CLARKE/GETTY IMAGES)

Anthony Reveillere menyatakan pensiun dari sepak bola. Tidak adanya tawaran dari klub lain menjadi alasan di balik keputusan bek asal Prancis itu.

Reveillere berstatus menganggur setelah meninggalkan Sunderland pada akhir musim 2014-15. Ia hanya tampil 17 kali bareng The Black Cats.

Sejak saat itu, tidak ada satupun klub yang menawar Reveillere. Ia lantas memutuskan pensiun.

"Saya berhenti karena tidak ada tawaran. Selain itu, saya ingin menghabiskan lebih banyak waktu bersama anak," tutur Reveillere kepada Canal+ Sport.

Reveillere memulai karier profesional bersama Rennes pada 1998. Ia mulai mencicipi kesuksesan setelah gabung dengan Lyon.

Bersama Lyon, Reveillere mendapatkan lima medali juara Ligue 1 dan satu Coupe de France. Ia menghabiskan 10 tahun di Stade Gerland.