Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Antonio Conte mengisyaratkan bahwa karier Andrea Pirlo bersama tim nasional Italia mungkin telah berakhir. Meski demikian, pelatih berusia 46 tahun itu bisa mengangkat lima pemain ini sebagai suksesor gelandang berusia 36 tahun itu.
Indikasi berakhirnya karier Pirlo bersama Italia adalah tidak masuknya nama sang veteran ke dalam skuat Gli Azzurri untuk menghadapi laga persahabatan menghadapi Belgia dan Rumania pada 14 dan 18 November 2015.
Pirlo gagal mempertahankan kemampuan terbaiknya bersama NYCFC. Mantan pemain Brescia, Inter Milan, dan AC Milan itu juga memainkan 13 pertandingan tanpa pernah mencetak satu gol pun.
Selain itu, kondisi fisik Pirlo juga tengah menurun karena sudah tidak pernah lagi bermain sejak 25 Oktober 2015 karena perjalanan NYCFC telah berakhir di MLS. Dengan kondisi ini, tidak mengherankan Pirlo tersingkir dari skuat Azzurri.
"Tidak memanggil Pirlo telah diprediksi sebelumnya karena ia belum pernah bermain lebih dari dua pekan karena musim MLS telah berakhir. Dia adalah pemain yang sangat saya hargai dan dia tahu itu," kata Conte kepada Sky Sports.
"Andrea akan berusia 37 tahun pada Piala Eropa dan kami harus memantaunya. Awal musim di AS akan dimulai pada Maret, jadi saya terus mengevaluasi dan mempertimbangkan segala kemungkinan membawanya ke Euro," ungkapnya.
Pirlo terakhir kali mewakili Italia saat menghadapi Malta pada kualifikasi Piala Eropa pada 3 September 2015. Namun, ia tampil tidak memuaskan dan dicadangan saat menghadapi Bulgaria tiga hari kemudian.
Jika benar karier Pirlo telah berakhir, Conte tentu harus mencari sosok pengganti. Hal ini tentu bukan pekerjaan yang mudah dilakukan oleh siapapun pelatihnya.
Menurut Bleacher Report, ada lima calon kuat pengganti peran Pirlo di masa yang akan datang. Mereka adalah Marco Verratti, Andrea Poli, Luca Marrone, Alessandro Florenzi, dan Fausto Rossi.