Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PBR Bawa 22 Pemain ke Medan

By Kukuh Wahyudi - Kamis, 5 November 2015 | 20:10 WIB
Persipasi Bandung Raya beruji coba melawan Villa 2000 (Fernando Randy/BOLA/JUARA)

Persipasi Bandung Raya menjadi salah satu tim yang sudah melangkah jauh dalam menyambut Piala Jenderal Sudirman. Jika masih banyak tim yang sedang menanti kelengkapan skuat, PBR sudah menyetorkan 29 nama pemain ke Mahaka Sports selaku operator turnamen.

Dari 29 nama itu nantinya akan diciutkan menjadi 25 pemain yang akan dibawa ke PJS. Sisa waktu ini akan dimanfaatkan pelatih Pieter Huistra untuk menentukan pemain terpilih.

Sebanyak 22 nama terbilang sudah masuk ke daftar aman. Mereka adalah yang ikut ke Medan dalam rangka uji coba melawan PSMS Medan (7/11/2015).

"Dari 22 nama itu tidak semuanya telah berkumpul. Ghozali Muharam Siregar dan Rachmat Hidayat langsung menyusul di Medan. Oktovianus Maniani masih di Papua dan akan menyusul ke Medan juga," kata Direktur Teknik PBR, Muly Munial, Kamis (5/11/2015).

Maka, sisa tujuh pemain yang sudah berlatih bersama terpaksa tetap di Jakarta sambil menanti keputusan pelatih. Dalam tujuh pemain itu ada beberapa pemain yang sudah sarat pengalaman, yaitu eks Persela, Tommy Rifka dan mantan bek Sriwijaya, Firdaus.

Berikut 22 Pemain yang dibawa ke Medan:

1. Aditya Harlan
2. Muhammad Sabilillahi
3. Dolly Ramadhan Gultom
4. Syahfriza Dwi Oktavian
5. Bagas Adi Nugroho
6. Riyandi Ramadhana Putra
7. Hanif Abdurrauf Sjahbandi
8. Kim Jeffrey Kurniawan
9. David Laly
10. Ibrahim Conteh
11. Gavin Kwan Adsit
12. Yongki Aribowo
13. Dibyo Previan Caesario
14. Antonio Teles
15. Waluyo
16. Mohammad Chairul Rifan
17. Cristian Gaston Castano
18. Leonard Tupamahu
19. Elton Maran
20. Oktovianus Maniani
21. Ghozali Muharam Siregar
22. Rachmat Hidayat.